Jakarta, Humas (MAN15)— Kelulusan Madrasah Aliyah Negeri 15 (MAN/Sederajat) akan di informasikan secara online Sabtu (2/5).
Penetapan kelulusan ini diatur dalam Peraturan Kepala Madrasah Aliyah Negeri 15 Jakarta, yang telah ditandatangani dan secara resmi sebagai bukti SAH. Bahwa Siswa Kelas XII angkatan 2019-2020, telah menyelesaikan program pembelajaran.
Kepala Sekolah dan Kepala Tata Usaha (TU), menegaskan bahwa pengumuman kelulusan siswa MAN 15 Jakarta diumumkan secara online untuk menghindari tatap muka di tengah pandemi virus corona covid-19.
“Kelulusan dituangkan melalui surat keterangan lulus dan ditandatangani kepala sekolah (MAN 15 Jakarta) Nomor: 117 Tahun 2020 ,” hal tersebut mengacu pada Peraturan Sekjen Kemdikbud.
Pemerintah diketahui telah meniadakan pelaksanaan Ujian Nasional (UN) 2020 menyusul pandemi covid-19. Peniadaan UN ini dinilai sebagai bentuk penerapan physical distancing untuk menekan laju penyebaran virus tersebut.
Sebagai gantinya, kelulusan siswa didasarkan pada nilai rapor dan hasil tugas selama menjalani pembelajaran jarak jauh di tengah pandemi covid-19.
Berikut sebagai informasi KELULUSAN Peserta Didik Tahun 2019-2020 yang terlampir dan anda bisa melihatnya dari rumah masing-masing. Semoga bisa dimaklumi dan selamat buat anda semua yang dinyatakan LULUS.red/doc-humas
Lampiran.doc.SK Kelulusan 2019/2020-MAN15JKT