Memperingati Bulan Bahasa, MAN 15 Jakarta Timur Launching Buku Quran Literasi Bulan Oktober 2024

Humas MAN 15  – Dalam rangka memperingati Bulan Bahasa dan Hari Sumpah Pemuda tahun 2024 yang jatuh pada 28 Oktober 2024, Madrasah Aliyah Negeri 15 Jakarta Timur mengadakan serangkaian kegiatan menarik untuk mengedukasi siswa mengenai pentingnya bahasa dan sastra. Kegiatan ini berlangsung selama 1 (satu) hari dengan tema “Bersatu dalam bahasa,Berkreasi dalam Sastra”

Acara pembukaan yang diadakan pada Senin , 28 Oktober 2024 dihadiri oleh kepala madrasah, guru, dan siswa. Dalam sambutannya, Kepala Madrasah, Dr Muhammad Hatta MeD mengungkapkan, “Bulan Bahasa adalah kesempatan bagi kita untuk merayakan kekayaan bahasa Indonesia dan meningkatkan kemampuan berbahasa siswa.”

Berbagai kegiatan telah dirancang, termasuk lomba baca puisi, lomba pidato tiga bahasa, dan lomba desain poster. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbahasa, tetapi juga untuk menumbuhkan rasa cinta dan bangga terhadap bahasa dan budaya local serta sebagai sarana untuk mendorong kreativitas dan kemampuan berbicara siswa.

MAN 15 Jakarta Timur mengajak seluruh siswa untuk berpartisipasi aktif dalam setiap kegiatan yang diadakan dalam rangka bulan Bahasa ini. Dalam acara bulan bahsa ini juga di aadakan acara Lauching Buku Quran Literasi bulan Oktober 2024 dan bertemakan SURI TAULADAN RASULULLAH. ada sekitar 20 judul Buku Quran Literasi ini, dengan semangat ini mudah mudahan seluruh siswa siswi MAN 15 Jakarta Timur bisa mencontoh Teladan dan Ahlaq Rasulullah

Comments are closed.